Hello Page 1 of 365

Hello Page 1 of 365

1 Januari 2015

Hari ini merupakan hari baru ditahun yang baru. Tahun 2014 seperti beberapa postingan sebelumnya telah menghadiahkan beberapa pencapaian yang sangat luar biasa. Kita tidak pernah tahu kan apa yang akan terjadi ditahun 2015 ini. Tidak ada yang bisa menebak. Tapi tentunya kita bisa merencanakan dan mempersiapkannya dengan matang.

tumblr_nhhdhk6Nn31qauks8o1_1280

Selasa malam, ketika berada di Hollywood XXI saat menunggu jam 19.15 untuk menonton film inspiratif saya membuka MacAir kesayangan dan randomly membuka website Administration National Taiwan University of Science and Technology (NTUST). Yup, akhir Agustus 2014 saya menitipkan Application saya untuk MBA Program di NTUST melalui salah satu sahabat yang baru saja diterima Master disana.

Pendaftaran untuk Master di NTUST saat itu baru saja dibuka beberapa hari, namun karena dia akan berangkat ke Taiwan pada awal September, sayapun mempersiapkan semua dokumen yang diperlukan lebih awal. Sederhana, agar application bisa diantar langsung ke International Office (dan tentunya saya tidak perlu mengeluarkan ongkos kirim untuk mengirim dokumen ke Taiwan).

Nothing to lose sebenarnya, apalagi persiapan yang sangat instan. Tapi puji Tuhan. Saya adalah salah satu dari 22 students yang diterima di MBA Program NTUST untuk Spring Semester 2015. Sayangnya hanya 5 students yang menerima beasiswa dan saya tidak menerima beasiswa tersebut.

Saya tidak bersedih, namun menjadikan moment ini menjadi moment yang penting untuk memacu semangat saya di 2015 ini. Dengan persiapan yang mendadak, alhamdulillah saya bisa diterima. Apalagi akalu saya persiapkan dengan matang. Benar?

Tapi yaaaa.. Saat ini saya lebih terfikir untuk fokus kerja. Ya, mungkin mencari pekerjaan yang lebih baik? Tentunya tidak afdol jika tidak memulai tahun baru dengan resolusi-resolusi yang ingin dicapai. Tapi mungkin tidak akan saya post disini, insyaallah resolusi-resolusi tersebut akan saya share pada postingan-postingan berikutnya.

Yang jelas untuk menjadi lebih baik dan profesional dari Andra di tahun 2014.

A full time Jakartan who spend his weekdays as HR Recruitment Superintendent at Coal Mining Company and happy runner during weekend

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top